Thursday, March 29, 2018

Makin Seru, Sandy Tumiwa dan Tessa Kaunang Batal Damai

Bintang.com, Jakarta Belum lama berdamai, genderang perang sudah ditabuh lagi antara Sandy Tumiwa dan Tessa Kaunang. Mantan pasangan suami istri ini pada 15 Maret 2018 lalu  baru saja sepakat berdamai terkait persidangan hak asuh anak yang berlangsung di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Namun tak beberapa lama berselang pihak Sandy menggugurkan perdamaian tersebut sehingga sidang kembali digulirkan.

Alasan kuat yang melatarbelakangi keputusan Sandy Tumiwa tatkala mantan istri memosting foto bersama pria yang diduga pacar barunya di akun Instagram. Komentar negatif berdatangan dari netizen menyebut kekasih Tessa bukan orang baik-baik.

Tudingan kalau pria diduga pacar Tessa bermasalah semakin kuat ketika foto itu dihapus dan tidak ada tindak klarifikasi. Seolah menegaskan bila pria itu memang memiliki masalah dan dirasa Sandy tidak pantas menjadi pendamping Tessa dan ayah dari anak-anaknya.

“Kalau enggak bermasalah, dia pasti muncul dong. Kalau memang dia gentleman, dia klarifikasi dong. Dia laki-laki, calon pendampingnya Tessa, calon bapak tirinya anak-anak. Kalau memang dia jadi (suami). Keluar dong, jangan jadi banci,” tegas Firaus.

Sandy Tumiwa pun menimpali, “Tunjukin kelaki-lakian dia, jantan jadi laki-laki. Ketemu sama saya di sini!” pungkas pria berkacamata tersebut tentang pacar  Tessa Kaunang. (Reporter: Adi Abbas Nugroho/Kapanlagi.com)

Let's block ads! (Why?)

Baca Di sini https://www.bintang.com/celeb/read/3414309/makin-seru-sandy-tumiwa-dan-tessa-kaunang-batal-damai

No comments:

Post a Comment

Featured Post

5 Hari Berturut Merah, IHSG Hari Ini Siap ke Zona Hijau

5 Hari Berturut Merah, IHSG Hari Ini Siap ke Zona Hijau Jakarta, CNBC Indonesia - Sempat bergerak antara zona hijau dan merah, Indeks Harga...