Friday, April 13, 2018

Mendekam di penjara, Jupiter Fortissimo masih tetap jualan online

Merdeka.com - Tak banyak yang tahu bahwa aktor sekaligus model Jupiter Fortissimo mendekam di penjara sejak tahun 2016 karena kasus narkoba. Hal ini jadi diketahui publik ketika tersebar foto Jupiter dengan keadaan kurus dan kulit yang terluka.

BERITA TERKAIT

Fransisca Indrasari, mantan pengacara Jupiter pun mengamininya dan mengatakan bahwa mantan kliennya itu jadi bermasalah dengan kulitnya karena keadaan di penjara yang tidak higienis.

Selain kurang begitu sehat gara-gara kehidupan di penjara, Jupiter ternyata juga punya masalah keuangan. Fransisca bilang bahwa memang sejak Jupiter Fortissimo dipenjara, ia mengalami masalah keuangan. Hal ini membuat bintang sinetron ABG itu sedih karena dia adalah tulang punggung dalam keluarganya.

"Cuma memang dia itu walaupun maksudnya menjalani hukuman, tapi tetap membantu keluarganya mencari nafkah. Melalui teman-temannya dia titip jualan online gitu. Karena kan dia memang tulang punggung keluarga ya. Apalagi dia membiayai ibunya, anaknya, adiknya. Sementara dia pemasukannya seketika ditangkap itu kan berhenti. Itu berpengaruh banget," cerita Fransisca saat dihubungi melalui sambungan telepon pada hari Kamis (12/4/2018).

Jupiter Fortissimo KapanLagi.com®/Budy Santoso

"Memang dia mengandalkan jualan online. Waktu itu (jual) penirus muka, alat untuk tiruskan muka. Sempat jualan parfum juga dititipkan ke teman-temannya," lanjut Fransisca saat ditanya apa saja yang pernah dijual oleh Jupiter.

Kalau soal foto-foto Jupiter di penjara yang tersebar di dunia maya, Fransisca tak memungkiri kalau pria berusia 36 tahun itu memang drop. Bukan cuma tidak bisa hidup higienis, Jupiter memang tidak bisa makan teratur selama di penjara.

"Makanannya kan namanya dijatah di tahanan ya. Dia sempat bilang pengin makan enak. Cuma kan tidak bisa kecuali kita bawakan pas besuk. Ibunya dan anaknya masih kok sering jenguk," pungkas Fransisca yang bilang masih rajin komunikasi meskipun sudah bukan pengacara Jupiter lagi.

Well, mari kita doakan saja agar kondisi Jupiter dan kasus narkoba yang menjeratnya segera menemukan titik terang ya!

Sumber: KapanLagi.com[feb]

Let's block ads! (Why?)

Baca Di sini https://www.merdeka.com/artis/mendekam-di-penjara-jupiter-fortissimo-masih-tetap-jualan-online.html

No comments:

Post a Comment

Featured Post

5 Hari Berturut Merah, IHSG Hari Ini Siap ke Zona Hijau

5 Hari Berturut Merah, IHSG Hari Ini Siap ke Zona Hijau Jakarta, CNBC Indonesia - Sempat bergerak antara zona hijau dan merah, Indeks Harga...