Kapanlagi.com - Tak seperti yang dulu-dulu, Nikita Mirzani cenderung sangat tertutup perihal kisah cintanya dengan Dipo Latief. Banyak spekulasi yang menunjukkan jika keduanya telah menikah. Namun Niki selalu mengelak ketika diminati klarifikasinya.
Bukannya tak mau berbagi, Niki kapok mengumbar kisah cintanya lagi. Namun bisa dipastikan jika hubungannya dengan Dipo bukanlah settingan atau sensasi belaka.
"Sebenarnya gue nggak ngumpetin sih. Maksud gue, gue males aja gitu jadi berita atau segala macam. Gue jadi beritanya, karena gue udah terkenal sensasinya, jadi sensasi-sensasinya aja deh hahaha. Nggak dong, nikah itu sakral lah. Sensasi itu pura-pura menikah, pura-pura bercerai itu baru sensasi," ujar Niki ketika ditemui usai mengisi 'Pagi-pagi Pasti Happy' di Gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (29/5).
Setelah didesak awak media mengenai pernikahannya, Niki akhirnya buka suara. Bintang film COMIC 8 itu mengaku jika dirinya sudah menikah dengan Dipo, tepatnya pada 18 Februari lalu. Namun memang kala itu dirinya mengadakan pernikahan yang tertutup dari awak media.
"Ya benar (sudah nikah 18 Februari). Gue nggak bisa bohong, ditanya terus bulannya Bulan Ramadan hahaha nanti ibadah gue jadi nggak ada pahalanya, cuma nahan hawa nafsu doang sama laper," sambungnya santai.
"Kalau bawa-bawa media nanti catering-annya banyak banget hahahaha nggak mungkin kan gue kasih nasi kotak, ntar diomongin lagi, abis itu dikasih obat magh hahahaha," pungkasnya bercanda.
jangan Lewatkan!
(kpl/pur/gtr)
No comments:
Post a Comment