TEMPO.CO, Jakarta - Titi Qadarsih meninggal karena kanker usus pada Senin, 22 Oktober 2018. Titi Qadarsih yang dikenal sebagai selebriti serba bisa, mulai dari peragawati, pemain film, pemain teater, penyanyi, penari, sampai pengisi suara atau dubber ini meninggal di usia 73 tahun.
Baca: Titi Qadarsih Meninggal, Bisa Meramal dari Mata dan Hidung
Titi Qadarsih sudah mencicipi asam garam dari berbagai profesi yang digelutinya. Mengutip Majalah Tempo edisi 13 Desember 1975, Titi Qadarsih pernah menceritakan bagaimana dia dibohongi ketika menggarap pekerjaan sebagai pengisi suara.
Ketika itu, Titi Qadarsih diminta oleh sebuah perusahaan untuk mengisis suara pada film semi dokumenter pertandingan sepakbola. Bersama Sambas dari TVRI, Titi Qadarsih menerima tawaran itu dengan kesepakatan honor masing-masing Rp 120 ribu.
Titi Qadarsih. Tabloidbintang.com
Titi Qadarsih dan Sambas menunaikan tugas mereka, membaca 9 halaman bolak-balik untuk mengisi suara. Pekerjaan itu tuntas dalam tempo 3 hari. Tugas selesai, tinggal menunggu pembayaran. "Tapi lucu. Saya belum dibayar, sedang Bung Sambas sudah," katanya saat itu.
Titi Qadarsih tak tinggal diam. Dia kemudian menagih honornya kepada pimpinan perusahaan tersebut. "Dia bilang besok. Sudah besok disuruh besoknya lagi. Terus katanya suruh tunggu dulu, belum ada uang. Pokoknya sampai saya bosan menagihnya," ucap Titi Qadarsih.
Hingga ada seorang wanita yang mengaku perwakilan dari perusahaan tadi, yang diutus untuk memberikan honor Titi Qadarsih. Wanita tadi berjanji akan mengantar honor Titi. Ditunggu-tunggu, orang itu tak kunjung datang. "Saya belum mencicipi hasil ocehan saya," ucap Titi Qadarsih.
Artikel lainnya:
Titi Qadarsih Meninggal, dari Catwalk Sampai Pematang Sawah
No comments:
Post a Comment